Website Profile Dosen UIN Sunan Ampel

DATA PROFILE DOSEN

NIP
197612222006041002
Nama
Dr. Nyong Eka Teguh Iman Santosa, M.Fil.I.
NPWP
59.834.099.0-643.000
NIDN
2022127603
Unit Kerja
Fakultas Adab dan Humaniora
Rumpun Ilmu
AGAMA
Email
nyongeka@uinsby.ac.id
Homepage
debukosmik.blogspot.com

Dr. Nyong Eka Teguh Iman Santosa, M.Fil.I. adalah dosen Program Studi Sejarah Peradaban Islam (Prodi SPI), Fakultas Adab dan Humaniora (FAHUM), UIN Sunan Ampel Surabaya (UINSA). Sejak Agustus 2022 hingga saat ini diamanahi sebagai Ketua Prodi SPI. Sebelumnya ia ditugaskan sebagai dosen DPK yang diperbantukan di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (UMSIDA). Selama di UMSIDA, selain menunaikan tugas pokok sebagai dosen dengan Tri Dharma-nya (pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat), sempat mendapatkan amanah sebagai Ketua Prodi S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Ketua Prodi S1 Pendidikan Agama Islam (PAI), dan Ketua Prodi S2 Manajemen Pendidikan Islam (MPI). Pernah ditunjuk juga sebagai Kepala Lembaga Peningkatan dan Pengembangan Pendidikan (LP3), Kepala Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH), dan Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) di UMSIDA. Dia merupakan salah satu fellow the Study of the US Institutes (SUSIs) for Scholars on Religious Pluralism di Seattle University pada tahun 2021 dan research scholar di Hartford Seminary (sekarang menjadi Hartford International University for Religion and Peace), Connecticut USA pada tahun 2014. Dia adalah doktor (Dr.) bidang Agama dan Lintas Budaya dari ICRS (the Indonesian Consortium for Religious Studies), sebuah program internasional yang dikelola oleh tiga perguruan tinggi di Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada (UGM), UIN Sunan Kalijaga (UIN-SUKA), dan Universitas Kristen Duta Wacana (UKDW). Disertasinya berjudul "Rahmatan li-l`Alamin: Universal Mercy in Early Islamic Historical Writings" (2016). Magister Filsafat Islam (M.Fil.I.) diperolehnya dari IAIN Sunan Ampel Surabaya (sekarang berubah menjadi UIN Sunan Ampel Surabaya). Tesisnya berjudul "Klaim Keselamatan di Luar Islam: Sebuah Studi Eskatologi Islam" (2005). Dia memiliki dua gelar kesarjanaan: Sarjana Hukum (S.H.) dari Universitas Panca Marga (UPM) Probolinggo dan Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd.I.) dari UMSIDA. Sebelumnya, setelah menamatkan studi di SMAN 1 Sidoarjo, dia sempat nyantri dan menimba ilmu keislaman dan bahasa Arab selama 3 (tiga) tahun di Pesantren Islam Al-Irsyad, Tengaran, Jawa Tengah (1995-1998).

Jurnal
  1. Islam and The Fall of Two Regimes: The Old and New Order (En Arche: Indonesian Journal of Inter-Religious Studies)
  2. The Myth of Religious Tolerance during the Expansion of Islamic Kingdoms in Java: From Demak until Mataram (En Arche: Indonesian Journal of Inter-Religious Studies)
  3. The Role of Human Agency in the Environmental Degradation: Hamka''s and M. Quraish Shihab''s Interpretation of the Qur’an 30:41 (SSRN)
  4. Strengthening Agonistic Sphere of the Contested Syariah: A Path to a More Islamic Indonesia (SSRN)
  5. Nalar Eskatologi Pluralisme Agama (Halaqah)
  6. Substansiasi Relasi Lintas Agama bagi Pendidikan Pasca Revisi Peraturan Pendirian Rumah Ibadah (Halaqah)
  7. Mencandra Transgresi Artikulasi Keberagamaan: Reafirmasi Peran Transformatif Diskursus Agama (An-Nida'')
  8. Epistemologi Partisan Pendidikan Liberal (Jurnal Adabiyah)
  9. Problematizing Gen Z Muslims'' Historical Literacy about the Pandemic and Its Impact on Muslim Worship Practices (Ulumuna)
  10. To Teach Universality: Remembering a Global Mission of Islamic Education (IRATDE)
Buku
  1. Fenomena Pemikiran Islam (UruAnna BooKs)
  2. Sejarah Intelektual: Sebuah Pengantar (UruAnna BooKs)
  3. Jalan Cinta Menuju Surga: Dialog Dua Nalar tentang Keselamatan Eskatologis di Luar Islam (UruAnna BooKs)
  4. Buku Ajar Mata Kuliah Filsafat Ilmu (UMSIDA Press)
  5. Resiliensi Beragama di Tengah Pandemi (Book Chapter) (UMSIDA Press)
  6. Filsafat Pendidikan Muhammadiyah Akhir Zaman (UMSIDA Press)
Seminar/Conference
  1. Today''s Muslims and the Voice of the Future (UNAND)
  2. Sura Dira Jayaningrat Lebur Dening Pangastuti: A Key Principle to Achieve Success (UNIKAMA)
  3. Foundations of the Society of Mercy: Trust, Justice, and Ethics (Atlantis Press)

  1. [Tesis S2] Pendidikan Multikultural Muhammadiyah di Masyarakat Suku Tengger Tosari Pasuruan -Prodi Manajemen Pendidikan Islam-2017-Pembimbing Utama (Main Supervisor)
  2. [Tesis S2] Peran Kyai dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Santri di Pondok Modern Gontor 2 Ponorogo -Prodi Manajemen Pendidikan Islam-2017-Pembimbing Utama (Main Supervisor)

Sejarah Peradaban Islam, Sejarah Intelektual, Filsafat Islam, Filsafat Pendidikan, Studi Teks Sejarah, Orientalisme dan Oksidentalisme